Vasektomi (vasectomy) adalah salah satu metode kontrasepsi pada pria guna mencegah kehamilan pasangannya. Metode ini dikenal pula dengan sebutan steril pria atau MOP. Prosedur ini merupakan metode kontrasepsi yang bersifat permanen, akan tetapi pria yang telah melalui proses vasektomi tetap bisa melakukan ejakulasi dan orgasme.
Vasektomi dilakukan dengan cara memotong atau mengikat saluran yang mengantarkan sperma agar bisa keluar melalui penis.
Kelebihan dari metode vasektomi terdapat pada sifatnya yang permanen dan tidak mengganggu hubungan seksual. Selain itu, vasektomi adalah salah satu pilihan kontrasepsi yang bisa dilakukan oleh pria.
Adapun kekurangan metode vasektomi adalah prosedur yang harus melalui cara operasi. Selain itu, karena sifatnya permanen, maka hampir tidak bisa dipulihkan.
Sebagai catatan metode kontrasepsi permanen termasuk diantara metode yang difatwakan keharamannya secara mutlak oleh beberapa otoritas keagamaan termasuk MUI.
Komentar
Posting Komentar